Duduk di hadapan layar komputer selama berjam-jam membuat rahang menjadi kendur karena biasanya wanita hanya duduk dalam satu posisi untuk jangka waktu yang panjang. Keadaan kian diperparah karena dalam keadaan tersebut biasanya wanita berkonsentrasi keras, sehingga akhirnya mereka lupa untuk berekspresi dan lebih banyak merengut dalam sebagian besar waktunya. Lambat laun, kerutan di dahi mereka dan keriput di sekitar mata seperti yang mereka takutkan justru bermunculan. Efek untuk jangka panjang yang kedua adalah leher yang selalu siaga dalam posisi “turtle neck” ketika berada di depan komputer membuat otot leher pun menjadi pendek dan kendur karena terlalu sering membungkuk.
Untuk menyiasati hal tersebut, lakukan lima aktivitas berikut:
1. Jangan menatap layar terlalu lama
2. Cobalah untuk memutar leher Anda setiap setengah jam sekali
3. Bangun dari kursi Anda dan cobalah untuk berjalan-jalan di sekitar sejenak
4. Bergeraklah dan sesuaikan tubuh Anda sambil duduk di kursi Anda
5. Gerakkan bahu Anda dalam interval yang reguler
6. Usahakan untuk tidak membungkuk saat menghadap layar
7. Gerakkan otot-otot wajah Anda jika Anda Anda merasa memiliki ekspresi yang sama untuk waktu yang lama.
Saran ahli
Ahli bedak kosmetik dan konsultan Dr Anshurman Manaswi menyatakan bahwa menggunakan komputer selama berjam-jam akan berakibat tidak hanya pada kerusakan kulit tapi juga masalah lain.
“Wanita yang duduk dalam posisi tertentu untuk jangka panjang bisa berpotensi merusak postur mereka terutama jika tidak ada gerakan otot leher atau gerakan bahu sesering mungkin. Ini bisa sangat berbahaya. Melakukan olahraga tubuh di bagian atas sambil duduk atau mengambil istirahat sejenak sangat disarankan,” katanya.
Dari sudut panjang ilmiah, Dr Mohan Tohomas, ahli bedah kosmetik lainnya mengatakan, “Alasan utama perubahan pada kulit adalah karena ekspresi Anda saat bekerja di depan PC dan juga gelombang elektromagnetik yang memancar dari layar komputer. Kedua faktor tersebut menyebabkan timbulnya samar-samar garis di wajah. Karena Anda terlalu asyik mengerjakan pekerjaan, Anda cenderung melupakan ekspresi wajah Anda. Faktor kedua, radiasi elektromagentik memengaruhi pori-pori kulit. Cara terbaik untuk mencegah hal ini adalah dengan mencuci wajah Anda setelah menggunakan komputer dan melembapkannya dengan sentuhan pijatan lembut sejenak."
source :okezone
Tidak ada komentar:
Posting Komentar